Metranet Gandeng Aplikasi KESAN, Hadirkan Konten Islami di Uzone.id
Uzone.id - Metranet melakukan penandatanganan kerjasama dengan aplikasi KESAN (Kedaulatan Santri). Nantinya, KESAN akan menyediakan konten (khususnya selama bulan Ramadan) di Uzone.id.
Penandatanganan ini sendiri dilaksanakan di kantor Metranet, Mulia Business Park, Jakarta, Senin (21/03). Hadir dalam acara tersebut Direktur Bisnis Metranet Faisal Yusuf dan Direktur Utama KESAN Hamdan Hamedan.Baca juga: Telkom Rilis Aplikasi MySooltan untuk UMKM Naik Kelas
“Kami menyambut baik kerjasama ini apalagi Uzone.id dan KESAN memiliki audience yang sama yakni generasi milenial dan generasi Z,” ujar Hamdan.
Dia menambahkan, kerjasama ini tentu akan semakin memperluas audience bagi kedua belah pihak. Apalagi anak-anak generasi milenial dan generasi Z dekat dengan dunia digital lifestyle.
Sementara itu Faisal menyampaikan, “melalui kerja sama ini diharapkan dapat mempermudah kita untuk mendalami tentang Islam dan menjadi manfaat bagi semua.”
KESAN merupakan aplikasi Islami yang menyediakan Alquran, jadwal salat, alarm azan, dan lain-lain. Kerja sama ini meliputi penyediaan konten bertema Islami untuk ditayangkan di portal berita dan media sosial Uzone.id.
BACA JUGA: Fajrin Rasyid Masuk Fortune 40 Under 40 Bareng CEO Gojek
Begitu sebaliknya, di aplikasi KESAN nantinya akan ditayangkan berita-berita dari Uzone.id.
Aplikasi KESAN yang tersedia di Google Play Store dan App Store hadir sebagai aplikasi Islami karya anak negeri. Disajikan dengan fitur yang lengkap dan gratis, aplikasi iniidesain khusus untuk menemani para santri, purna santri dan segenap umat Islam setiap saat.
Untuk pengguna yang ingin dalami nilai ibadah, tersedia Al-Quran 30 juz lengkap dengan transliterasi, terjemahan, pilihan Qari hingga font Arab yang bisa dipilih. Setiap hari pukul 9 pagi, bakal diberikan ‘hikmah hari ini’ yang berisi kutipan hadis sahih, kutipan para ulama atau ayat Quran yang bisa dibagikan.
Apa saja nanti bentuk kolaborasinya? Tunggu ya!