Home
/
News

Misteri Tas Plastik Penuh Uang di Tong Sampah

Misteri Tas Plastik Penuh Uang di Tong Sampah

DREAM.CO.ID06 February 2017
Bagikan :

Bocah asal Carolina Selatan, Amerika Serikat, Griffin Steele (7), mendapat temuan begitu mengejutkan. Dia tak sengaja menemukan sejumlah uang di tong sampah.

Griffin tertegun saat melihat plastik yang berisi penuh lembar-lembar uang kertas. Penemuan ini satu jam setelah polisi mengumumkan kasus perampokan bank di dekat tong sampah.

Saat itu, Griffin sedang menuju Toys 'R Us bersama ayahnya. "Saya haus sehingga kami pergi ke toko," kata Griffin kepada NBC 4i.

"Tapi sebelum kami masuk toko saya menemukan pecahan US$20 (setara Rp260 ribu) dengan bercak merah," kata dia.

Ayahnya segera menghubungi polisi dan mengatakan, "Ini adalah saat yang aneh."

"Itu mungkin tidak akan pernah terjadi lagi seumur hidup saya, menemukan banyak sekali uang," ucap sang ayah.

"Masih banyak uang yang tidak ada bercaknya tapi saya ingin melakukan hal yang benar," ucap Griffin.

Polisi mengincar Brian Humphries Junior, 35 tahun, yang merampok Bank Nasional Conway pada 23 Januari dan TD Bank pada 28 Januari.

Sumber: mirror.co.uk

populerRelated Article