Moto Guzzi V100 Mandello Diluncurkan, Terinspirasi dari Pesawat Jet!
Uzone.id - Moto Guzzi V100 Mandello Aviazione Navale meluncur di Indonesia usai melakukan debutnya di EICMA 2022 lalu. PT Piaggio Indonesia selaku pemegang merek Moto Guzzi menghadirkan produk tersebut sebagai model terbaru mereka.
Marco Noto La Diega selaku Managing and Country CEO PT Piaggio indonesia mengatakan pihaknya bangga menghadirkan Moto Guzzi V100 Mandello Aviazione Navale. Produk tersebut merupakan warisan antara Moto Guzzi dan Italian naval Aviation (Penerbangan Angkatan Laut Italia)."Dengan hanya 1.913 unit di seluruh dunia, motor ini dilengkapi dengan livery khusus yang terinspirasi oleh jet tempur F-45B. Dilengkapi dengan mesin compact-block terbaru yang kuat, menjadi bagian dari masa depan moto Guzzi ke depannya dan inovatif dengan adaptif aerodynamic," ujar Marco dalam keterangan tertulis.
Moto Guzzi V100 Mandello Aviazione Navale tampil layaknya sebuah motor sport petualang yang kompak. Desain half-fairingnya memberikan kesan yang sporty dan aerodinamis.
Sementara struktur yang tinggi dengan setang telanjang yang lebar menjadi ciri khas sebuah motor petualang ala roadster.
Moto Guzzi V100 Mandello Aviazione Navale dihadirkan dalam edisi terbatas yang membuatnya memiliki nomor berbeda di setiap unitnya. Motor ini juga hadir dengan livery khusus yang terinspirasi dari pesawat tempur F-35.
Di sektor dapur pacunya terdapat mesin berkapasitas 1.0442 cc, transversal 90 derajat V-Twin, berpendingin cairan. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga hingga 115 hp di 8.700 rpm dan torsi 105 Nm di 6.750 rpm.
Kapasitas tangkinya sendiri cukup besar yakni mencapai 17 liter yang membuatnya cocok untuk dibawa berpergian jarak jauh.
Di bagian kaki-kakinya menggunakan suspensi teleskopik 41 mm di depan dan monoshock di belakang yang dapat disetel sesuai kebutuhan. Suspensi tersebut dipadukan dengan ban berukuran 120/70 R17 di depan dan 190/55 R17 di belakang.
Sejumlah fitur juga disematkan pada motor besar yang satu ini, mulai dari panel instrumen TFT 5 inci, Riding Modes, Cruise Control, Lampu LED, Cornering ABS, Electric Adjustable Screen, Heated Grips, USB Socket, hingga Tyre Pressure Monitoring System.
Sayangnya hingga berita ini ditulis, belum terdapat harga yang dapat dipublikasikan oleh PT Piaggio Indonesia.