Ninja 250 4 Silinder Resmi Kawasaki Ngebut di Sirkuit Sentul, Sekencang Apa?
Uzone.id - Kawasaki nih kerjaannya selama pandemi mengodaaa terus. Yess, menggoda para maniak bikers sport 250cc di Tanah Air yang udah gak sabaran menanti diluncurkannya Kawasaki Ninja 250 4 silinder.
Yess, motor bernama resmi Kawasaki ZX-25R ini terlihat sedang diuji di sirkuit Sentul berdasarakan tayangan di akun Youtube Kawasaki Indonesia, dalam video berdurasi 1 menit 42 detik.Ada 2 motor yang dipakai. Versi standar yang hijau dan yang sudah dimodifikasi oleh tim Kawasaki Motor Indonesia (KMI). Sudah pakai bodi carbon A-Tech Jepang, knalpot Yoshimura, tuas rem Sniper, dan rantai RK Takasago Chain.
KMI beberapa kali memperlihatkan speedometer motor saat lagi ngebut dan tercatat disitu angkanya 152 km perjam dengan putaran mesin yang nyaris 16.000 RPM. Goks!
Dan sadisnya lagi, terekamnya angka speedometer tersebut bukan dalam kondisi trek lurus yang biasanya bisa memacu motor dengan maksimal. Dan ketika masuk trek lurus, tercatat bisa tembus 165 km perjam.
Sementara untuk perbedaan kecepatan antara versi standar dan modifikasi memang tidak jelas terlihat. Namun, dari beberapa pantauan kami, setidaknya ada perbedaan 10-20 km perjam top speed antara standar dan modif.
Sebelumnya pada pertengahan Maret 2020, Kawasaki global pernah merilis teaser ZX-25R yang digeber duet pebalap WSBK Kawasaki, Jonathan Rea dan Alex Lowes, bisa tembus 160 kpj di kisaran 16.800 Rpm.
VIDEO Review Toyota Agya Facelift: