Home
/
Gadget

OS BlackBerry Disuntik Mati, Ini Ponsel dan Aplikasi yang Ikutan Lumpuh

OS BlackBerry Disuntik Mati, Ini Ponsel dan Aplikasi yang Ikutan Lumpuh

Foto: Alejandro Mendoza/Unsplash

Hani Nur Fajrina04 January 2022
Bagikan :

Uzone.id – Tambah lagi kejadian penting di dalam perjalanan BlackBerry. Alih-alih pencapaian atau inovasi baru, perusahaan asal Kanada ini memutuskan untuk mematikan sistem operasi (OS) BlackBerry pada 4 Januari 2022.

Matinya OS BlackBerry ini tentu saja akan berpengaruh pada beragam perangkat dan juga layanan yang berjalan di OS ini, sebab pihak perusahaan mengatakan bahwa jaringan seluler maupun koneksi WiFi tidak akan berfungsi.

Dengan kata lain, ponsel BlackBerry tidak akan bisa menggunakan layanan data, menerima dan melakukan panggilan telepon, SMS, bahkan fungsi telepon 911 juga akan mati.

Baca juga: Selamat Tinggal BlackBerry OS

Berikut deretan perangkat BlackBerry yang terdampak dari matinya OS BlackBerry ini.

Perangkat yang pakai OS BlackBerry 10

  • BlackBerry Classic
  • BlackBerry Passport
  • BlackBerry Leap
  • BlackBerry Z10, Z30, Z3
  • BlackBerry Q10, Q5
  • Porsche Design P’9982 BlackBerry
  • Porsche Design P’9983 BlackBerry

Perangkat yang pakai OS BB 7.1 dan pendahulunya

  • BlackBerry Bold: 9900/9930, 9790, 9650, 9788, 9700, 9000
  • BlackBerry Curve: 9380, 9370/9360/9350, 9330/9300, 9320/9315/9310/9220, 8530/8520, 9380, 8900/8980, 8300/8310/8320/8330/8350i
  • BlackBerry Torch: 9860/9850, 9810, 9800
  • BlackBerry Storm: 9500/9530, 9520/9550
  • BlackBerry Pearl: 9100, 8100/8110/8120/8130, 8220/8230
    Lainnya:
  • BlackBerry 9720
  • BlackBerry 9620
  • Porsche Design P’9981 BlackBerry
  • BlackBerry Tour 9630
  • BlackBerry Style 9670
  • BlackBerry 8800/8820/8830
  • BlackBerry 7130
  • BlackBerry 8700/8707
  • BlackBerry 7100
  • BlackBerry 7290
  • BlackBerry 7730
  • BlackBerry 7230
  • BlackBerry 6720
  • BlackBerry 6230

BlackBerry PlayBook OS 2.1 dan pendahulunya

  • BlackBerry PlayBook 4G LTE / 3G+
  • BlackBerry PlayBook

Sementara untuk daftar aplikasi, software, dan layanan digital yang juga akan kena imbasnya dari OS BlackBerry yang dimatikan ini sebagai berikut:

  • BlackBerry 7.1 OS dan software lawas pendahulunya
  • BlackBerry 10 software
  • BlackBerry PlayBook OS 2.1dan software pendahulunya
  • BlackBerry Desktop Software
  • BlackBerry Link
  • BlackBerry Blend
  • BlackBerry World
  • BlackBerry Protect
  • BlackBerry Password Keeper for BlackBerry 10 dan BlackBerry 7.1 OS
  • BlackBerry ID untuk BlackBerry 10, BlackBerry 7.1 OS, BlackBerry PlayBook 2.1 OS
  • BlackBerry Messenger (BBM) untuk konsumen
  • PIN to PIN perpesanan
  • BlackBerry hosted email address
  • Enhanced Sim Based Licensing (ESBL), Identity Based Licensing (IBL)
  • BlackBerry Enterprise Service 10
populerRelated Article