Home
/
Gadget

Padahal Bukan Flagship, Realme C65 Awet Dipakai Sampai 4 Tahun

Padahal Bukan Flagship, Realme C65 Awet Dipakai Sampai 4 Tahun

Muhammad Faisal Hadi Putra04 May 2024
Bagikan :

Uzone.id - Smartphone baru dibawa Realme ke Indonesia. (Lagi-lagi) bukan seri flagship, melainkan kelas low-end yang dibanderol pada harga Rp2 jutaan, yakni Realme C65.

Kelasnya sih memang low-end, tapi Realme C65 dirancang untuk pemakaian jangka panjang. Realme mengklaim, C65 menjadi ponsel pertama di Indonesia dengan sertifikasi lag-free dari TÜV SÜD. 

Ellen Zhou selaku Marketing Director Realme Indonesia mengatakan, “Kami tidak hanya melengkapi Realme C65 dengan rangkaian fitur terbaik, namun juga jaminan kualitas untuk masa pakai perangkat yang lebih panjang, bahkan hingga 4 tahun.”

Dijelaskan, Realme meraih sertifikasi 48-month Fluency Certification oleh TÜV SÜD dengan rating A. 

Sertifikasi ini akan menjamin kelancaran performa Tealme C65 hingga 4 tahun penggunaan sehingga pengguna tidak perlu lagi khawatir terhadap masa pakai smartphone yang singkat. 

Memangnya, spesifikasi ponsel ini flagship?

Preview

Tidak juga sebenarnya, tapi Realme membenamkan serangkaian fitur untuk menjamin kelancaran penggunaan selama beberapa tahun ke depan. Bicara spesifikasi, Realme C65 ditenagai prosesor MediaTek Helio G85 yang dipadukan oleh RAM 8 GB dengan RAM virtual 8 GB, serta memori penyimpanan 256 GB.

Untuk mendukung kelancarannya, smartphone ini menghadirkan fitur AI Boost yang mampu secara cerdas mengoptimalkan alokasi sumber daya untuk secara signifikan meningkatkan kinerja smartphone melalui kecerdasan buatan (AI). 

AI Boost mampu menilai urgensi aplikasi yang digunakan. Fitur ini mampu meningkatkan proses peluncuran aplikasi 5 persen lebih cepat dan kelancaran berganti antar aplikasi meningkat sebesar 5 persen.

Dalam skenario bermain game, latensi dapat dikurangi sebesar 5 persen, serta stabilitas frame rate dapat ditingkatkan sebesar 10 persen.

Preview

Untuk menopang dayanya, dibenamkan baterai 5.000 mAh dengan fitur 45W Fast Charge. Diklaim, ngecas 30 menit baterai dapat terisi hingga 50 persen.

Realme C65 hadir dalam dua opsi warna, yakni Starlight Purple dan Starlight Black. Smartphone ini dibuat ringkas dengan ketebalan 7,64 mm yang membuatnya mudah digenggam dengan satu tangan.

Realme C65 pun sudah mengantongi rating IP54 tahan percikan air dan debu. Kualitasnya diklaim sudah teruji juga lewat lebih dari 320 pengujian ketat untuk memastikan built quality-nya.

Ponsel baru Realme telah mengusung panel IPS LCD seluas 6,67 inci dengan resolusi HD+ dan sudah mendukung refresh rate 90Hz. Seperti C Series lainnya, punch hole di bagian atas dilengkapi fitur Mini Capsule 2.0 yang mirip Dynamic Island di iPhone.

Untuk bagian kamera, Realme C65 dibekali kamera 50 MP + AI di bagian belakang, sementara bagian kamera depan 8 MP. 

Ragam fitur diberikan, seperti Air Gestures agar pengguna dapat mengoperasikan smartphone tanpa harus menyentuh secara langsung.

Preview

Kemudian Rainwater Smart Touch yang memungkinkan smartphone dapat tetap dioperasikan secara normal saat layar maupun jari dalam keadaan basah. 

Fitur lainnya yakni Dynamic Button yang memungkinkan pengguna untuk mengakses fitur maupun aplikasi favorit hanya dengan menekan maupun menyentuh sebuah tombol multifungsi.

Lalu, ada Smart Code Scan yang cocok digunakan di era yang serba digital saat ini. Hanya dengan mengetuk bagian belakang bodi smartphone, pengguna akan diarahkan untuk melakukan scan dan secara cerdas mengenali kode QR yang dipindai. 

Fitur ini telah mendukung berbagai aplikasi populer seperti OVO, Dana, dan GoPay (Gojek), memudahkan pengguna agar tidak kesulitan mencari aplikasi yang diinginkan saat memindai kode QR. 

Harga dan ketersediaan

Preview

Realme C65 hadir di Indonesia dalam dua varian dan dapat dimiliki melalui skema pre-order pada periode 2 - 7 Mei 2024. Realme C65 varian 8/128 GB tersedia dengan harga Rp2.399.000 di Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, Akulaku, Tiktok Shop, dan realme.com. 

Sedangkan Realme C65 varian 8/256 GB tersedia dengan harga Rp2.799.000 di Shopee, Akulaku, dan realme.com. 

Selama masa pre-order, setiap pembelian Realme C65 pelanggan akan mendapatkan gratis Realme Buds T100 dan kuota data Tri 85 GB/tahun. 

Untuk setiap pembelian Realme C65 hingga 12 Mei 2024, pelanggan juga akan mendapatkan gratis proteksi ganti baterai jika performa baterai di bawah 80 persen selama 4 tahun penggunaan.

populerRelated Article