Home
/
Lifestyle

Pagi Hari Jadi Waktu Terbaik untuk Kenali Tipe Kulit Kamu

Pagi Hari Jadi Waktu Terbaik untuk Kenali Tipe Kulit Kamu

Intan Kemala Sari13 September 2017
Bagikan :

Pada umumnya, setiap manusia terlahir dengan dua kondisi kulit: kering dan berminyak. Bagaimana dengan tipe kulit yang kamu miliki? 

Kering, berminyak, atau justru kombinasi antara keduanyaw? 

Tak sedikit perempuan yang hingga kini masih kebingungan menentukan tipe kulitnya. Kamu seringkali dibuat bingung dengan minyak yang menumpuk pada area hidung atau t-zone, namun sangat kering pada area pipi. 

Hal inipun kerap membuat kamu dilema dalam menentukan skincare yang hendak kamu pakai. Terlebih masih sedikit lini kosmetik yang menyediakan skincare khusus untuk kulit kombinasi. 

Jadi, pakai produk perawatan kulit untuk kulit kering atau berminyak? 

Preview

Sebelum menentukan, ada baiknya untuk cermat mengenali tipe kulit yang kamu miliki. "Mengenali tipe kulit itu sangat penting," tutur dr. Sari Chairunnisa, SpKK, saat ditemui kumparan (kumparan.com) dalam acara Exclusive Interview Wardah, di Senayan City, pada Senin (11/9). 

Ia juga mengungkap trik sederhana yang bisa kamu gunakan untuk mengenali jenis kulit. "Kondisi kulit sering terlihat pagi hari, pas baru bangun tidur, belum pakai pelembab krim dan cuci muka," ungkapnya.

Jadi, kamu bisa mengenali kondisi kulit yang sesungguhnya pada pagi hari. Ini merupakan momen 'terjujur' kulit sebelum terkontaminasi dengan segala produk kecantikan dan polusi di udara. Jika saat baru bangun tidur kulit kamu terasa kering, maka kamu bisa menggunakan skincare untuk kulit kering. 

Namun kalau ingin merasa lebih yakin, perhatikan kembali luas area wajah yang berminyak (setelah beraktivitas). Apakah lebih sempit dibanding yang kering? 

Jika area kulit berminyak tak sebanyak yang kering, maka kamu bisa menyimpulkan bahwa kamu memiliki kondisi kulit kering. Hal ini juga berlaku sebaliknya. 

Preview

"Penting juga untuk mengenali kulit itu tidak seperti kutub, tidak kering banget atau berminyak banget. Semua ada musimnya," sambung dr. Sari. Selain itu, kondisi kulit juga sangat dipengaruhi oleh iklim atau cuaca kota tempat kamu berdiam. 

Jika salah memilih jenis skincare, bisa saja permasalahan kulit yang kamu alami jadi semakin parah. Jadi, kenali kondisi kulit dengan cermat, ya! 

populerRelated Article