Pasokan Aksesori Samsung Galaxy S20 Bakal Terhambat karena Wabah Virus Corona?
Samsung Galaxy S20 series LED cover. (Foto: Gizmo China)
Uzone.id - Wabah virus corona telah melumpuhkan Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China. Masalah kesehatan ini pun memengaruhi berbagai lini industri, termasuk teknologi. Mengutip Gizmo China, pasokan aksesori Samsung Galaxy S20 dilaporkan tertunda, karena wabah virus corona.Menurut sumber yang tidak disebutkan namanya, berbagai produsen mengirim surat tentang keterlambatan pengiriman aksesori, karena wabah virus corona.
Selain itu, pemerintah setempat juga telah memperpanjang libur Tahun Baru Imlek. Ini merupakan langkah untuk mencegah penyebaran infeksi virus corona. Dengan kata lain, pabrik-pabrik menghentikan operasional sebagai upaya pencegahan.
Baca juga: Virus Corona Mewabah, Pabrik Chip di Wuhan Tetap Beroperasi
Produk-produk buatan China yang dijual di pasar Amerika dan Eropa akan melewati kontrol yang lebih ketat. Hal ini disebut-sebut akan menunda pengiriman barang.
Sementara itu, Samsung Galaxy Unpacked diperkirakan akan menjadi ajang raksasa teknologi Korea Selatan untuk mengungkapkan jajaran produk unggulan di 2020. Perhelatan ini akan diadakan pada 11 Februari 2020.
Karena itu, menurut Gizmo China, tidak mengherankan bahwa smartphone yang dirilis dalam jangka waktu dekat ini akan mengalami keterlambatan dalam kasus-kasus tertentu.
Baca juga: Google Aktifkan SOS Alert untuk Virus Corona di Kolom Pencarian
Hanya saja, perusahaan pembuat chip Yangtze Memory Technologies (YMTC) di Wuhan telah menyatakan wabah virus corona tidak memengaruhi produksi dan pengiriman.
Juru bicara perusahaan menyatakan bahwa mereka tetap melakukan produksi dan operasional berjalan normal. Pasokan dan pengiriman bahan baku juga berjalan lancar.