icon-category Technology

3 Aplikasi yang Membantu Kehidupan Mahasiswa

  • 22 Jul 2018 WIB
Bagikan :

SEIRING dengan berkembangnya teknologi, kita semakin dipermudah dengan hadirnya berbagai jenis aplikasi yang bermanfaat. Jika Anda adalah mahasiswa, berikut ini adalah beberapa aplikasi yang patut Anda unduh untuk membantu menjalani aktivitas sehari-hari.

1. iPusnas

Aplikasi perpustakaan nasional ini wajib dimiliki para mahasiswa. Selain menyediakan buku-buku pendidikan, iPusnas menyediakan berbagai kategori buku lainnya seperti fiksi, sejarah, sosial dan politik, bahkan komik pun tersedia di aplikasi ini.

Jika Anda meminjam buku dari iPusnas, buku tersebut akan masuk pada menu bookshelf sehingga Anda dapat membacanya kapanpun tanpa kesulitan mencari kembali buku tersebut. Jika sudah selesai membacanya, Anda dapat mengembalikan dengan memilih opsi return.

Menu lainnya yang ada di aplikasi iPusnas adalah ePustaka, yaitu kumpulan instansi atau penerbit yang telah bekerja sama dengan iPusnas. Di menu ini terdapat beberapa fitur yang bisa Anda gunakan seperti follow ePustaka, join ePustaka, memberikan ulasan, dan lain sebagainya.

2. Cam Scanner

Aplikasi lainnya yang tidak kalah penting adalah Cam Scanner. Aplikasi ini dapat membantu memindai berbagai hal seperti catatan yang dituliskan oleh dosen.

Cara penggunaannya sederhana. Anda hanya merlu mengambil gambar lalu menyesuaikan ukurannya. Nantinya, Anda dapat membuka dan membagikan hasil pindaian tersebut dengan format PDF. Selain itu, aplikasi ini juga berguna untuk memindai berkas-berkas yang diberikan kampus sehingga Anda memiliki salinannya.

3. Money Manager

Aplikasi yang satu ini wajib dimiliki mahasiswa terutama yang tinggal di tempat kos dan merasa kesulitan mengatur keuangan. Aplikasi yang digunakan untuk memanajemen keuangan pribadi ini banyak tersedia di App Store atau Play Store. Salah satunya adalah Wallet.

Melalui aplikasi ini, Anda bisa mencatat pengeluaran. Terdapat berbagai kategori pengeluaran yang dapat dipilih, mulai dari makanan dan minuman, transportasi, hiburan, dan lain sebagainya. Bahkan, Anda juga bisa mencatat transaksi nontunai atau transfer yang dilakukan.

Aplikasi ini juga memudahkan Anda untuk membuat perencanaan pembayaran. Sehingga, untuk berbagai pembayaran yang penting tidak akan Anda lupakan. (Assyifa Widiastomo)***

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : Aplikasi mahasiswa 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini