Racun Baru Buat Ngonten Bermutu, DJI Mavic 3 Classic
Uzone.id - ‘Racun’ baru dari Erajaya Active Lifestyle dihadirkan buat kreator konten di Indonesia. Adalah DJI Mavic 3 Classic, drone dengan fitur kamera canggih dan memiliki waktu terbang panjang untuk membuat konten bermutu tinggi. Terus, berapa sih harga drone terbaru DJI Mavic 3 Classic ini?
Mavic 3 Classic merupakan cara DJI untuk menjangkau lebih banyak kreator konten di seluruh dunia. Drone ini dilengkapi beragam fitur yang diturunkan dari DJI Mavic 3, kamera Hasselblad 4/3 CMOS 20 MP misalnya.Kamera yang memanfaatkan teknologi Hasselblad ini membuatnya mampu merekam detail mendekati aslinya, seperti apa yang dilihat oleh mata manusia. Pada saat yang sama, teknologi ini juga memberikan akurasi warna serta pencahayaan yang lebih baik, sehingga memudahkan kreator konten saat melakukan editing.
Baca juga: Fitur DJI Osmo Action 3, Tahan Banting & Cocok Buat TikTokers
Juga, disematkan algoritma yang membantu kamera mengikuti subjek gambar, berikut serangkaian mode pengambilan untuk memastikan video yang diambil terlihat sinematik.
DJI Mavic 3 Classic juga punya waktu terbang hingga 46 menit. Sistem transmisi O3+ memastikan pasokan gambar dengan resolusi Full HD (1080p) pada 60 FPS tanpa kendala dengan jarak sampai 15 kilometer.
Delapan sensor yang terpasang di badan drone membuatnya mampu menghindari halangan dan secara mandiri menyusun rute untuk terbang mengitarinya, mengurangi peluang tabrakan saat dioperasikan oleh pilot.
Ditambah, drone ini juga mudah dioperasikan, lantaran kompatibel dengan pengendali dari DJI RC Pro, DJI RC, hingga DJI RC-N1.
Cuma karena harganya yang lebih murah, memang ada fitur yang ‘dikorting’, salah satunya ketiadaan lensa telephoto.
Baca juga: Perbandingan Kamera 200 MP, 108 MP, 50 MP & 48 MP, Lebih Bagus Mana?
Ya, DJI Mavic 3 Classic lebih murah Rp10 jutaan dari DJI Mavic 3 versi standar yang tersedia di Indonesia. Tersedia dua paket pembelian, Classic dengan harga Rp23.930.000 dan CLassic with RC seharga Rp26.350.000.
DJI Mavic 3 Classic sudah bisa dipesan di DJI Experience Store, Urban Republic, Erafone, iBox, mitra ritel resmi, laman e-commerce Eraspace.com, dan DJI Official Store di Tokopedia, Blibli, Bukalapak, JD.id, Lazada dan Shopee.
“Mavic 3 Classic memungkinkan penggunanya untuk membuat konten dengan kualitas terbaik, dengan harga yang lebih terjangkau,” jelas CEO Erajaya Active Lifestyle, Djohan Sutanto, dalam keterangan pers yang diterima Uzone.id.