Realme X3 SuperZoom 60X Bakal Rilis di Indonesia?
Ilustrasi. (Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)
Uzone.id - Realme X3 tengah menjadi pembicaraan di kalangan pemerhati gadget. Bocoran soal ponsel pintar ini sudah banyak beredar di media sosial. Menariknya, Realme X3 tampaknya bakal hadir di Indonesia sebentar lagi.Ya! Baru-baru ini, PR Manager Realme Indonesia, Krisva Angnieszca membagikan sebuah foto kepada awak media di ruang percakapan WhatsApp. Dalam foto tersebut tampak langit gelap bertabur bintang-bintang. Di sisi terbawah foto ada keterangan: Shot on Realme X3 SuperZoom 60X.
Baca juga: Rumor Spesifikasi Realme X3 Beredar di Internet
Tidak ada penjelasan lain dalam foto tersebut. Namun, itu bisa menjadi tanda bahwa Realme bersiap memboyong Realme X3 ke Indonesia.
Gizmo China juga mengungkapkan bocoran tentang Realme X3 di tanggal yang sama dengan dibagikannya foto langit gelap bertabur bintang oleh Realme Indonesia pada Jumat (8/5). Mengutip Gizmo China, Realme dikabarkan sedang mempersiapkan peluncuran Realme X3.
Baca juga: Realme Band Tak Didukung Layar Sentuh, Kenapa?
Beberapa laporan telah mengungkapkan nama smartphone teranyar dari Realme, yaitu Realme X3 SuperZoom. Ponsel ini disebut-sebut hadir dengan lensa zoom dengan kemampuan yang lebih mumpuni. Seorang informan mengungkapkan bahwa Realme X3 SuperZoom akan mendukung zoom 60x.
Masih menurut informan tersebut, fitur zoom 60x pada Realme X3 SuperZoom akan disebut "Starry Mode." Mode ini diklaim memungkinkan pengguna untuk membidik Milky Way alias Galaksi Bima Sakti. Benarkah kamera pada Realme X3 SuperZoom bakal secanggih itu? Untuk kepastiannya, kita tunggu saja kehadiran Realme X3 SuperZoom di Indonesia.