Samsung Gak Sengaja Ungkap Warna dan Memori Galaxy Z Flip4
Uzone.id - Sebentar lagi acara besar ‘Galaxy Unpacked’ bakal digelar, tepatnya pada 10 Agustus mendatang. Di acara tersebut, Samsung Galaxy Z Flip4 akan jadi salah satu bintang yang dinanti-nantikan.
Menjelang peluncuran resmi, situs asuransi milik Samsung UK bernama Care+ membocorkan pilihan warna dan memori penyimpanan dari Samsung Galaxy Z Flip4.Suksesor Samsung Galaxy Z Flip3 itu diketahui memiliki banyak pilihan warna, tepatnya sampai 71 kombinasi warna! Pilihan warna yang tersedia seperti Blue, Bora Purple, Graphite hingga Pink Gold.
Malah, ada pilihan kombinasi warna yang disediakan Samsung, seperti Black/Green/Navy, Black/Green/Red, Black/Green/White, Black/Green/Yellow, hingga Black/Navy/Green.
Kombinasi warna tersebut akan membalut bagian belakang dan bingkai ponsel dengan kelir yang berbeda. Misalnya, ketika warna utama smartphone adalah Black, maka bisa dicampur dengan kelir Green di bingkainya dan Yellow pada bagian belakang.
Baca juga: Daftar Ponsel yang Punya Fast Charging, Siapa Paling Ngebut?
Adapun untuk pilihan memori penyimpanan, Samsung Galaxy Z Flip4 cuma memiliki dua opsi saja, yakni 128 GB dan 256 GB. Kemungkinan besar tak ada dukungan slot microSD pada ponsel lipat terbaru Samsung ini.
Hal ini berbeda dengan bocoran sebelumnya yang menyebutkan kalau Galaxy Z Flip4 memiliki pilihan memori penyimpanan sampai 512 GB.
Warna Samsung Galaxy Z Fold4 ikut bocor
Selain Samsung Galaxy Z Flip4, warna Z Fold4 juga turut dibocorkan. Asal tahu saja, di acara ‘Galaxy Unpacked’ nanti, Samsung juga turut membawa Galaxy Z Fold4.
Beda halnya, ponsel lipat ini malah tampil dengan warna yang lebih elegan dan eksklusif. Ada warna Beige, Grey/Green dan Phantom Black yang disediakan.
Baca juga: Samsung Galaxy Z Fold 4 dan Flip 4 Diluncurkan 10 Agustus
Pilihan memorinya ada dua juga, yaitu 256 GB dan 512 GB. Sama, kemungkinan besar tak ada slot microSD pada smartphone lipat canggih besutan Samsung ini.
Harga Samsung Galaxy Z Flip4 naik
Sebelumnya, muncul bocoran harga Samsung Galaxy Z Flip4 di Eropa yang ternyata lebih mahal 30 euro atau Rp450 ribuan ketimbang seri sebelumnya. Ada tiga model yang akan dijajakan, dibedakan berdasarkan besaran memori penyimpanannya.
Varian 128 GB alias paling rendah dibanderol 1080 euro atau setara Rp16,5 jutaan. Kemudian model dengan memori penyimpanan 256 GB dijual 1.158 euro atau sekira Rp17,7 jutaan.
Peningkatan dari sebelumnya, Samsung menghadirkan tipe 512 GB pada Galaxy Z Flip4. Tentu saja harga ponsel ini jauh lebih mahal, tepatnya 1.279 atau nyaris Rp20 juta harganya.
Baca juga: Harga Samsung Galaxy Z Flip4 Bakal Naik, Jadi Segini
Biasanya setelah peluncuran resminya, Samsung akan mengadakan program pre-order serentak di berbagai negara. Kemungkinan besar konsumen di Indonesia pun bisa mendapatkannya setelah perkenalan resmi yang dihelat pada 10 Agustus mendatang.