Home
/
Gadget

Selamat Datang Duo Galaxy Note 10 di Indonesia

Selamat Datang Duo Galaxy Note 10 di Indonesia

-

Hani Nur Fajrina21 August 2019
Bagikan :

 (Foto: Peluncuran Samsung Galaxy Note 10 dan 10+ di Indonesia/Hani Nur Fajrina)

Uzone.id — Setelah dibikin penasaran sejak awal bulan Agustus, Samsung akhirnya merilis duo Galaxy Note 10 dan 10+ di Indonesia.

“Setelah sembilan tahun hadir, Galaxy Note terus berinovasi, dari desain hingga teknologinya. Ponsel pintar pada dasarnya juga berevolusi seiring kebutuhan konsumen,” ujar Presiden Samsung Indoneisa, Jaehoon Kwon pada acara peluncuran di Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta Selatan, Rabu (21/8).

Di tempat yang sama, IT & Mobile Vice President Samsung Indonesia Bernard Ang menambahkan, Galaxy Note 10 sengaja semakin meningkatkan tampilan layar.

“Galaxy Note itu selalu soal layar. Semakin besar, maka semakin luas pula ruang untuk menulis dan mutlitasking,” ucap Ang. “Berbicara tentang Galaxy Note 10, ponsel ini kami sebut sebagai powerphone generation.”

Berikut perbedaan spesifikasi antara dua produk ini.

Galaxy Note 10

  • Layar: 6,3 inch, resolusi 2.280x1.080 (401 ppi)
  • Dimensi: 71,8 x 151 x 7,9 mm
  • Bobot: 168 gram
  • Kamera belakang: ultra-wide 16MP; wide-angle 12MP; telephoto 12MP
  • Kamera depan: 10MP
  • Prosesor: Exynos 9825
  • RAM: 8GB
  • Memori internal: 256GB (tanpa slot microSD)
  • Baterai: 3.500mAh fast charging 25W
  • Harga: Rp13,9 juta

Galaxy Note 10+

  • Layar: 6,8 inch, resolusi 3.040x1.440 (498 ppi)
  • Dimensi: 77,2 x 162,3 x 7,9 mm
  • Bobot: 196 gram
  • Kamera belakang: ultra-wide 16MP; wide-angle 12MP; Telephoto 12MP; DepthVision Camera
  • Kamera depan: 10MP
  • Prosesor: Exynos 9825
  • Baterai: 4.300mAh, dengan fast charging 25W, bisa ditingkatkan 45W
  • Harga: Rp16,49 juta (RAM 12GB/256GB), Rp18,9 juta (RAM 12GB/512GB)

Bagi yang udah nungguin dan gak sabar, bisa datang aja ke consumer launch di Lippo Mall Puri, Kota Kasablanka, dan Surabaya Pakuwon Supermall pada 23-25 Agustus 2019.

populerRelated Article