Setelah Ponsel Lipat, Samsung Bakal Rilis Laptop Hybrid 17 inci?
Uzone.id - Samsung baru saja merilis ponsel foldable mereka Galaxy Z Fold3 dan Flip3. Dua ponsel ini telah menarik banyak perhatian masyarakat dunia dan mencatat angka penjualan yang cukup fantastis.
Tak ingin kehilangan momentum, Samsung terus berinovasi untuk menciptakan perangkat serba lipat bagi pengguna setianya. Raksasa teknologi ini akan mengikuti jejak Lenovo untuk meluncurkan laptop layar lipat mereka.Sebelumnya, Samsung telah menunjukkan berbagai konsep perangkat lipat dalam video SID 2021 awal tahun ini, dan sekarang Samsung akan mewujudkan salah satu konsep ambisius tersebut.
Mengutip Slashgear, Rabu (01/09), Samsung dikabarkan sedang mengembangkan perangkat hybrid laptop-tablet lipat dengan ukuran 17 inci, perangkat ini juga akan memiliki keyboard layar sentuh.
Bocoran mengenai laptop lipat Samsung ini dibagikan oleh tipster @UniverseIce di Twitter pada Selasa, (31/09). Dalam cuitannya, ia menunjukkan sebuah gambar dengan tulisan ‘Galaxy Book Fold 17”.
BREAKING! pic.twitter.com/MTwRZIXmSG
— Ice universe (@UniverseIce) August 31, 2021
Bagi tech enthusiast, kabar ini merupakan berita yang cukup bikin penasaran. Disaat yang sama, mereka juga tidak terlalu menaruh banyak harapan pada perangkat ini.
Belum ada sumber lain yang membocorkan detail maupun kapan Samsung akan mengumumkan perangkat Galaxy Book Fold 17.
Beberapa mengatakan pengumuman perangkat ini akan bergantung pada kinerja Windows 11 yang belum diketahui cocok atau tidak pada bentuk perangkat laptop lipat.