Siap-siap, Apple Segera Umumkan MacBook Pro Baru dengan Chip M4
Uzone.id - Baru bulan lalu Apple mengumumkan iPhone 16 Series, kini santer dikabarkan Apple akan mengadakan acara lainnya untuk mengenalkan jajaran Mac terbaru yang akan ditenagai prosesor Apple M4.
Secara historis, Apple sudah beberapa kali menggelar acara setiap bulan Oktober. Terakhir, di tahun lalu, pabrikan asal Cupertino itu mengadakan acara ‘Scary Fast’ yang menjadi panggung peluncuran untuk MacBook Pro 14 dan 16 inci dan iMac yang baru, dimana keduanya ditenagai prosesor Apple M3.Dan memang biasanya, acara yang mereka adakan setiap bulan Oktober selalu berkaitan dengan ‘perangkat dengan layar lebih besar’. Misalnya, MacBook Pro 14 dan 16 inci dengan chip M1 Pro dan M1 Max pada acara ‘Unleashed’ 3 tahun lalu.
Kemudian tahun 2018 yang mengenalkan jajaran iPad Pro, MacBook Air, dan Mac Mini. Tahun 2016 juga mereka meluncurkan jajaran MacBook pro yang diperbarui dengan Touch Bar.
Kendati begitu, di tahun 2020, seperti dikutip dari 9to5Mac, Apple juga pernah mengungkap kehadiran iPhone 12 dan HomePod Mini.
Kemungkinan ini diperkuat pula dengan rumor yang menyebutkan bahwa Mac dengan chip Apple M4 mulai dikirimkan atau dijual perdana sekitar bulan November.
Ini menunjukkan bahwa acara Apple pada bulan Oktober mungkin akan diadakan menjelang akhir bulan, mirip seperti acara ’Scary Fast’ tahun lalu yang digelar pada 30 Oktober dan penjualan perdananya pada 7 November 2023.
Ada tiga perangkat Mac yang akan diperkenalkan kalau-kalau acara Apple Event pada Oktober nanti jadi diselenggarakan, yakni MacBook Pro, Mac Mini yang didesain ulang sepenuhnya, dan iMac dengan layar 24 inci. Seluruhnya akan ditenagai Apple M4.
Selain tiga perangkat Mac, Apple mungkin juga akan mengumumkan seri iPad dan iPad Mini yang baru di bulan Oktober, serta memastikan keduanya tersedia untuk dibeli pada musim liburan.
Kemudian, di acara ini Apple secara resmi menggulirkan iOS 18.1 dengan Apple Intelligence. Sistem operasi itu akan tersedia untuk beberapa perangkat saja, seperti iPhone 16 Series dan juga iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max, iPad Pro (M1 ke atas), iPad Air (M1 ke atas), MacBook Air (M1 ke atas), MacBook Pro (M1 ke atas), iMac (M1 ke atas), Mac Mini (M1 ke atas), Mac Studio (M1 Max ke atas), dan Mac Pro (M2 Ultra).