Home
/
Gadget

Siap-siap, Samsung Galaxy S23 FE Launching 4 Oktober!

Siap-siap, Samsung Galaxy S23 FE Launching 4 Oktober!
Muhammad Faisal Hadi Putra03 October 2023
Bagikan :

Uzone.id - Kapan Samsung meluncurkan ponsel Fan Edition (FE) terbaru mereka akhirnya terjawab sudah. Samsung Galaxy S23 FE bakal meluncur pada pekan ini, tepatnya pada 4 Oktober 2023 mendatang.

Tanggal ini diumumkan langsung oleh Samsung India, gak cuma di situs resminya saja tapi melalui akun X (dulunya Twitter) perusahaan. Kalau kalian sadar, ada banner atau spanduk baru di halaman X resmi Samsung India.

The new epic. Meluncur 4 Oktober,” tulis Samsung, sembari memperlihatkan tiga kamera yang diletakkan vertikal pada gambarnya. 

Preview

Pabrikan asal Korea Selatan itu tak menyebut nama smartphone yang dimaksud, namun terlihat dengan jelas kalau gambar ‘no mention’ tersebut terkait dengan Samsung Galaxy S23 FE terbaru.

Nah, besoknya atau 5 Oktober 2023, Samsung India bakal meluncurkan tablet terbaru mereka yang dibanderol dengan harga terjangkau, Galaxy Tab S9 FE. Tanggal ini terlihat lewat situs resmi Amazon India, dan Samsung pun sudah mengonfirmasinya via X.

“Sangat bagus sehingga ketika misteri Galaxy Tab ini terungkap, Anda pasti menginginkannya. Bersiaplah karena Galaxy Tab paling keren akan menghentikan semua pekerjaan dan permainan,” jelas Samsung India.

Dipastikan masuk ke Indonesia

Preview

Kedua perangkat tersebut sudah dipastikan masuk ke Indonesia. Samsung Galaxy S23 FE sudah masuk ke dalam database TKDN dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin) dan e-Sertifikasi Postel SDPPI Kementerian Kominfo.

Di situs TKDN, Samsung Galaxy S23 FE memiliki nilai TKDN sebesar 37,50 persen dan mengusung spesifikasi dengan dukungan jaringan 5G di Indonesia. Sementara di situs e-Sertifikasi Postel, smartphone tersebut mendapatkan izin dari Kementerian Kominfo pada 11 September 2023 lalu.

Sementara untuk tablet, ada dua varian yang akan diboyong Samsung ke Indonesia, yakni Samsung Galaxy Tab S9 FE dan Galaxy Tab S9 FE+.

Baik Samsung Galaxy Tab S9 FE dan Galaxy Tab S9 FE+ telah mengantongi sertifikat per 14 Agustus 2023 yang lalu. 

Samsung Galaxy Tab S9 FE memiliki nomor model SM-X510 dengan nomor sertifikasi 92712/SDPPI/2023, sedangkan varian Plus punya nomor model SM-X610 dengan nomor sertifikasi 92713/SDPPI/2023 untuk varian Plus.

Hanya saja, hingga berita ini diturunkan, Samsung Galaxy Tab S9 FE maupun Galaxy Tab S9 FE+ belum muncul di situs TKDN milik Kementerian Perindustrian (Kemenperin). Bisa saja, kedua perangkat tersebut tak mendukung dukungan jaringan seluler alias hanya terhubung ke koneksi WiFi saja.

populerRelated Article