Home
/
Automotive

Spesifikasi ‘Monster’ Yamaha M1 motoGP 2023, Bakal Paling Kencang di Trek!

Spesifikasi ‘Monster’ Yamaha M1 motoGP 2023, Bakal Paling Kencang di Trek!
Bagja Pratama18 January 2023
Bagikan :

Uzone.id - Tim motoGP Yamaha baru saja diperkenalkan di Jakarta untuk mengarungi musim balap motoGP 2023. Selain tampilan livery baru, Yamaha juga mulai percaya diri dengan racikan baru motor balapnya itu.

Yamaha memang tidak secara gamblang mengumbar spesifikasi dan racikan baru yang sudah mereka lakukan pada M1 2023, karena tentu saja hal tersebut adalah sangat rahasia di dunia balap.

Namun, General Manager Motorsports Development Division of Yamaha Motor Racing, Takihiro Sumi menjelaskan salah satu pengembangan YZR-M1 di area top speed.

BACA JUGA: Jakarta Jadi Tempat Kemunculan 'Monster' Baru Yamaha untuk motoGP 2023

"Sebuah kehormatan besar untuk membuka aktivitas MotoGP 2023 di Jakarta. Untuk musim ini target kami tentunya berusaha merebut kembali gelar juara dunia. Kami bekerja sangat keras untuk mengembangkan M1 agar Quartararo dan Morbidelli bisa melawan rival," ujar Sumi di acara peluncuran tim MotoGP di Jakarta.

Bahkan, sebelumnya tes rider Yamaha M1 2023, Cal Crutchlow berani menjanjikan motor dengan top speed yang jauh lebih baik buat Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli, meskipun motor ini menggunakan konfigurasi mesin 4 silinder segaris.

Oiya, Yamaha jadi satu-satunya motor yang menggunakan konfigurasi mesin 4 silinder segaris, disaat semua motor lawan-lawannya menggunakan konfigurasi mesin V silinder.

"Motornya akan menjadi yang paling cepat di akhir lurusan dan akan lebih kompetitif, karena Fabio takkan mudah dilewati begitu saja dan mungkin akan bisa menyalip pembalap lain," ujar Crutchlow di tempat berbeda, dikutip Uzone.id dari Paddock-GP.

Preview

Yamasha YZR-M1 2023 menggendong mesin 1.000 cc 4 silinder segaris dengan crossplane crankshaft yang dikawinkan dengan transmisi manual enam percepatan.

Tenaganya lebih dari 240 Hp dan bisa dikebut sampai dengan kecepatan maksimal diatas 350 km per jam di atas lintasan lurus.

Mesin tersebut digendong rangka aluminium twin-tube Delta Box dengan multi-adjustable steering geometry. Di belakang juga terdapat swingarm aluminium.

BACA JUGA: Yamaha Luncurkan Grand Filano, Suzuki Avenis Menangis

Disektor kaki-kaki, Yamaha YZR-M1 dibekali suspensi depan upside down Ohlins dan suspensi belakang dari Ohlins juga.

Pelek yang digunakan menggunakan material forged magnesium berukuran 17 inci di depan dan belakang, dibalut ban Michelin 17 inci.

Sedangkan untuk sistem pengereman, tersedia rem Brembo cakram ganda di depan berukuran 340 mm berbahan karbon, dengan kaliper empat piston di masing-masing piringan. Di belakang terdapat rem dengan cakram stainless steel.

populerRelated Article