Home
/
Automotive

Spion Alphard Milik Quraish Shihab Dicuri, Berapa Harganya?

Spion Alphard Milik Quraish Shihab Dicuri, Berapa Harganya?

-

Tomy Tresnady27 February 2020
Bagikan :

Ilustrasi spion (Foto: Unsplash / Jonas Olsen)

Uzone.id - Maling telah masuk ke kediaman Muhammad Quraish Shihab (76) di Jalan Jeruk Purut Nomor 53A, Cilandak Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Uniknya, maling tersebut cuma mengambil empat buah kaca spion MVP Toyota Alphard yang terparkir di rumah cendekiawan muslim terkenal itu.

Polisi baru mendapat laporan terkait pencurian itu pada Kamis (27/2/2020) jam 7 pagi.

Kasat Rekrim Polres Jaksel AKBP M Irwan Susanto memberi keterangan resmi kepada wartawan bahwa pencurian itu terjadi pada Kamis dini hari.

Baca juga:  5 Fakta Drone Canggih ScanEagle Milik Indonesia

Pelaku masuk ke halaman dengan melompati pagar rumah mantan Menteri Agama di era Orde Baru itu.

Beruntung, pelaku tak sampai masuk ke dalam rumah. Saat ini polisi sedang menyelidiki kasus pencurian ini dengan melihat rekaman CCTV.

Kok, yang dicuri cuma spion Alphard saja ya. Memangnya, berapa sih harga spion MPV premium itu? Sampai maling pun tak mau mengambil barang lain.

Uzone.id mencari tahu melalui situs jual beli online. Harga satu buah spion Alphard dalam kondisi baru ada yang dihargai Rp2 juta hingga Rp4,5 juta.

Ada juga yang menjual satu buah dengan harga Rp6,5 juta dalam kondisi bekas.

Wah, masih dapat banyak tuh maling!

VIDEO Mitsubishi New Triton Ultimate Test Drive, Terlalu Canggih Buat Offroad

populerRelated Article