Home
/
Health

Survei Ini Mengungkap Kunci Kepercayaan Diri Kaum Pria?

Survei Ini Mengungkap Kunci Kepercayaan Diri Kaum Pria?
Redaksi Esquire Indonesia30 November 2017
Bagikan :

Tahukah Anda jika para pria di seluruh DUNIA sepakat bahwa PERSIAPAN yang baik menghadapi tantangan setiap hari menjadi kunci dari kepercayaan diri yang tinggi agar sukses?

Sebuah survei online yang dilakukan lembaga penelitian independen Statista, atas permintaan dari Beiersdorf AG, terhadap 4.750 pria di 19 negara (Austria, Bolivia, Chile, Tiongkok, Yunani, Hungaria, INDONESIA, Korea, Malaysia, Mexico, Paraguay, Peru, Polandia, Saudi Arabia, Afrika Selatan, Spanyol, Thailand, Uni Emirate Arab dan Vietnam) berumur antara 18 and 69 (84% responden antara 18-49 tahun) pada 20 Oktober – 1 November 2017 membuktikan hal tersebut.

Beberapa poin hasil survei global tersebut dipaparkan sebagai berikut:

*         96% responden menyatakan persiapan yang baik membuat mereka lebih nyaman;

*         92% responden menyatakan ada hubungan erat antara kinerja yang mereka hadapi segala tantangan (dalam pekerjaan atau prestasi olahraga) dengan perasaan nyaman dengan penampilan diri sendiri;

*         95% responden menyatakan dengan persiapan yang baik, kinerja mereka akan lebih maksimal;

*         71% responden menyatakan mereka lebih percaya dengan produk/merek yang dipilih dan digunakan oleh para profesional yang mereka kenal

Lebih lengkapnya, terlampir adalah infographic hasil survei global tersebut. Semoga bermanfaat.
populerRelated Article