Tak Ada Musisi Ternama di Konser Kemerdekaan, Ini Kata Addie MS
Konduktor terkemuka Indonesia, Addie MS, mengaku kesulitan mengikutsertakan penyanyi muda atau terkenal dalam Konser Kemerdekaan 2017 yang digagasnya, 16 Agustus mendatang.
Bahkan, secara terang-terangan, Addie mengaku salah satu faktor tidak mengajak musisi muda atau yang sudah punya nama beken, karena masalah biaya.Ayah dari musisi grup band Vierratale, Kevin Aprilio, ini mengatakan bayaran untuk satu artis bisa setara dengan beberapa pemain orkrestra dan koor.
"Sebetulnya ingin juga nampilin penyanyi muda yang keren, tapi balik lagi ke pembiayaan," kata Addie dalam jumpa pers Konser Kemerdekaan 2017 di Pavilium Bekraf, Senayan City, Jakarta Selatan, Rabu (26/7/2017).
"Saya tahu diri kemampuan saya. Dan untungnya penonton nggak ada yang tanya, kenapa penyanyi si itu nggak ikut," lanjut Addie.
Walau tidak dihadiri penyanyi muda yang populer, Addie tetap mengajak beberapa musisi Indonesia seperti Aning Katamsi, Dira Sugandi, dan Agus Wisman.
Selain itu paduan suara dari beberapa universitas seperti, paduan suara Twilite Chorus, Mercu Buana, Perbanas Institute Choir, dan Mahasiswa Institut Pertanian Bogor Agria Swara akan turut meramaikan konser tersebut.
"Jadi penyanyinya nggak harus yang terkenal atau yang sering muncul di TV. Kita juga sering nggak ada penyanyinya kalau tampil," tandas pimpinan Twilite Orchestra.
Konser Kemerdekaan 2017 yang ditujukan untuk menyemarakkan HUT RI ke-72, akan dilangsungkan di Aula Simfonia Jakarta, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Konser ini akan mengusung konsep simfonik. Lagu-lagu yang akan ditampilkan adalah lagu-lagu patriot dan juga beberapa lagu daerah di Indonesia.