Home
/
Telco

Telkomsel Rilis Paket YouTube Premium, Cuma Rp49 Ribu Bonus Kuota

Telkomsel Rilis Paket YouTube Premium, Cuma Rp49 Ribu Bonus Kuota

Foto: Perilisan Paket YouTube Premium/Uzone.id

Vina Insyani21 August 2023
Bagikan :

Uzone.id – Telkomsel bersama YouTube resmi meluncurkan paket spesial terbaru YouTube Premium dengan harga lebih murah dibanding harga Premium biasanya. Paket ini resmi dirilis ke pengguna mulai hari ini, Senin (21/08).

Dengan paket YouTube Premium ini, Telkomsel ingin mendorong penggunanya untuk menikmati YouTube bebas iklan dengan harga yang lebih kompetitif dan tambahan kuota.

Nirwan Lesmana selaku Vice President of Digital Lifes mengatakan kalau saat ini terdapat lebih dari 80 juta pengguna Telkomsel yang mengakses platform video YouTube, namun masih sedikit yang mengakses YouTube Premium.

“Bicara tentang platform video, saat ini terdapat 80 juta pengguna Telkomsel yang mengakses YouTube dan hanya 80 ribu diantaranya yang menikmati YouTube Premium. Kami melihat ada potensi pertumbuhan untuk mendorong adopsi ke YouTube Premium,” ujarnya, Senin, (21/08).

Suwandi Widjaja, Head of YouTube Content Parnership Indonesia menambahkan kalau kolaborasi dengan Telkomsel ini jadi satu-satunya yang dilakukan oleh YouTube dengan layanan operator di Indonesia.

"Kami pertama kali meluncurkan YouTube Premium di 2019 lalu, dan masuk ke Indonesia pada akhir 2019. Ini merupakan kali pertama YouTube Premium berkolaborasi dengan operator telco di indonesia, dan sangat excited untuk melihat pertumbuhan YouTube Premium di Indonesia," ujarnya.

Paket khusus YouTube Premium ini dapat dinikmati oleh pelanggan Telkomsel Prabayar dan Telkomsel Halo (pascabayar) dengan harga Rp49 ribu dengan tambahan kuota data sebesar 2 GB untuk satu bulan.

Kuota 2 GB ini tidak hanya bisa digunakan untuk YouTube Premium saja, namun juga untuk layanan streaming video lainnya seperti MAXStream, Disney, Netflix dan lainnya.

Paket Youtube Premium dari Telkomsel ini dapat digunakan untuk satu akun YouTube di 2 perangkat berbeda sekaligus.

Dengan mengaktifkan paket ini, pengguna akan mendapat semua pengalaman premium dari YouTube, mulai dari streaming konten video bebas iklan dan tanpa interupsi, download video, pemutaran video secara offline, background play, akses penuh ke YouTube Music Premium dan YouTube Kids.

“Melalui kehadiran Paket YouTube Premium ini, Telkomsel berharap dapat semakin membuka semua peluang kemajuan bersama pelanggan untuk dapat mengoptimalkan pemanfaatan teknologi terkini secara inklusif dan berkelanjutan,” kata Nirwan.

Pengguna sudah bisa menggunakan Paket YouTube Premium ini di aplikasi MyTelkomsel atau bisa dengan mengunjungi halaman resmi Paket Telkomsel YouTube Premium.

populerRelated Article