Warganet Keluhkan Google Down, Ini Penyebabnya
Uzone.id - Mesin pencarian Google dikabarkan mengalami error atau down pada Selasa pagi WIB, (09/08) di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia.
Dari pantauan Uzone.id, layanan Google Search sempat tak bisa diakses oleh pengguna di Indonesia pada pukul 9 pagi WIB, begitupun di beberapa negara seperti Amerika Serikat.Google down juga dikeluhkan warganet di Twitter dimana akses Google ini menyulitkan mereka untuk mengakses laman pencarian. Twitter menjadi pelarian warganet untuk mencari tahu kabar terbaru soal Google.
me using twitter as a search engine to check if google is down pic.twitter.com/GjNRoA3WzW
— val♥ (@omlitsari) August 9, 2022
Situs Down Detector menunjukkan lonjakan laporan Google Down kurang lebih selama satu jam, dimulai pada pukul 08.00 WIB. Laporan yang masuk mencapai 40 ribu lebih, 81 persen melaporkan adanya gangguan di bagian pencarian, 18 persen melaporkan adanya gangguan di website.
Sementara itu, beberapa kabar menyebutkan kalau sumber gangguan diduga berasal dari insiden ledakan listrik di pusat data Google di Council Bluff, Iowa.
Sebanyak 3 insinyur mengalami luka parah dan diangkut ke rumah sakit akibat adanya peristiwa ini. Ledakan listrik yang dialami pusat data Google terjadi pada pukul 11:59 waktu setempat, Senin (8/08/2022).
Baca juga: Tren PHK Masih Berlanjut, Karyawan Snapchat Ketar-ketir
Insiden ini terjadi di dekat gedung pusat data dimana arc flash (ledakan listrik) menyebabkan 3 insinyur listrik mengalami luka bakar yang cukup parah.
Pusat data di Council Bluffs ini jadi situs paling besar Google yang didirikan pada 2009 silam dan jadi salah satu dari 14 pusat data Google di Amerika Serikat.
Tak heran jika adanya peristiwa ini membuat akses Google menjadi terganggu, namun hingga saat ini Google belum memberikan pernyataan resmi terkait gangguan ini. Selain Google, YouTube, Google Maps dan layanan Google lainnya juga sempat ikut tak bisa diakses.
Hastag #GoogleDown sempat meramaikan lini masa Twitter dimana warganet banyak mengeluh mengenai akses Google. Mereka pun mengubah Twitter sebagai pengganti Google untuk mencari tahu soal informasi ini.
Me omw to twitter to check if google is down for anyone else since I cant google search it #googledown pic.twitter.com/g797tcAv1q
— Ur mom (@bigfatBUSSY6) August 9, 2022
everyone in the world running to twitter after using google : pic.twitter.com/c4OzMoCxc1
— Carla Ng (@cnntwlc) August 9, 2022
“Google mengalami error untuk pertama kalinya. Mesinnya benar-benar tak bisa diakses. Hal ini jarang terjadi, dimana hal yang pertama saya lakukan adalah membuka Twitter untuk mengetahui apa yang terjadi dengan web tersebut. Teori konspirasi, kami datang! #Google #Down,” tulis warganet lainnya.
Baca juga: Instagram Perluas Fitur NFT ke 100 Negara, Termasuk Indonesia
Situs Down Detector juga banjir dengan keluhan warganet dimana mereka juga kesusahan mencari tahu soal informasi gangguan Google karena mesin informasinya sendiri (Google) malah error.
“Butuh beberapa waktu bagi saya untuk mencari tahu apakah Google sedang mengalami gangguan tanpa menggunakan Google,” kata salah satu warganet.
Saat ini, gangguan yang dialami Google sudah kembali pulih dan bisa digunakan kembali oleh warga di seluruh dunia.
Dari sini kita melihat seberapa bergantungnya warga dunia pada mesin pencari Google, baru satu jam error saja, warganet sudah kesulitan mencari informasi terkait. Tapi, untunglah ada Twitter yang selalu diuntungkan setiap ada gangguan di layanan atau aplikasi lain.