Home
/
Automotive

Wuling Pajang Semua Mobilnya di Jakarta Fair Kemayoran 2024 

Wuling Pajang Semua Mobilnya di Jakarta Fair Kemayoran 2024 
Bagja Pratama14 June 2024
Bagikan :

Uzone.id – Jakarta Fair Kemayoran 2024 kembali digelar dan kalian juga bisa sekaligus hunting mobil-mobil baru Wuling, yang ditawarkan dengan banyak promo menarik.

Sebagai langkah mendekatkan diri kepada masyarakat Jakarta dan sekitarnya, Wuling Motors kembali berpartisipasi dalam ajang tahunan yang digelar mulai hari ini hingga sampai dengan 14 Juli 2024.

Dalam partisipasinya tahun ini, Wuling menampilkan lima unit display di booth yang berlokasi di Hall A, JIExpo Kemayoran, Jakarta Utara.

Selain itu, Wuling turut menyediakan ragam program dan promo menarik dalam rangka memberikan kemudahan bagi konsumen untuk memiliki mobil Wuling pilihannya selama Jakarta Fair Kemayoran 2024.

“Ajang ini pun menjadi momentum perayaan menjelang tujuh tahun kehadiran Wuling di Indonesia,” terang Ricky Christian, Senior Manager Marketing Strategy Wuling Motors dalam keterangan resminya.

Dalam acara spesial ini, Wuling menampilkan lini produk kendaraan listrik andalannya melalui ABC Stories, yang terdiri dari Air ev, BinguoEV, dan Cloud EV di booth seluas 210 meter persegi.

Preview

Air ev yang merupakan kendaraan listrik pertama Wuling di Indonesia ini menonjolkan kemudahan berkendara yang memampukan penggunanya untuk bergerak bebas menembus tantangan perkotaan.

Air ev memiliki berbagai keunggulan, mulai dari kemudahan pengisian daya yang dapat dilakukan di rumah, keamanan baterai yang terjamin, sampai dengan rangka yang kokoh serta airbag membuat konsumen dapat merasa tenang dalam menggunakannya.

Selanjutnya, BinguoEV hadir dengan desain yang tak lekang oleh waktu pada bagian eksterior dan interiornya, menjadikan kendaraan ini berkelas dan ikonik.

Kabin yang lapang serta banyaknya kompartemen juga membuat penyimpanan barang bawaan semakin mudah.

Cloud EV, medium hatchback EV ini dihadirkan dengan kabin yang lapang dan mewah. Cloud EV juga memiliki fitur berkendara yang pintar dan lengkap untuk mendukung pengalaman berkendara yang modern.

Selain itu, kendaraan listrik ini memiliki jarak jelajah mencapai 460 kilometer, ditenagai oleh baterai yang aman dan tidak pernah terbakar dengan sendirinya, serta dilengkapi dengan sertifikasi IP67.

Wuling turut menyediakan hadiah lucky dip berupa e-wallet hingga Rp5.000.000 bagi para pengunjung yang melakukan pemesanan di booth Wuling selama gelaran Jakarta Fair Kemayoran 2024.

Di samping itu, terdapat ada promo lainnya berupa potongan harga spesial, uang muka yang ringan, cicilan yang terjangkau, sampai dengan gratis biaya servis berkala pun berlaku hingga 14 Juli 2024.

populerRelated Article