Home
/
Gadget

Xiaomi Mi Watch Harga Rp1 Jutaan, Bisa Deteksi Oksigen Darah

Xiaomi Mi Watch Harga Rp1 Jutaan, Bisa Deteksi Oksigen Darah

-

Tomy Tresnady05 October 2020
Bagikan :

Uzone.id - Berbeda dengan Mi Smart Band 5 yang cuma dijual di China, untuk Xiaomi Mi Watch keluaran terbaru dilis untuk pasar global. 

Xiaomi Mi Watch punya bodi bulat tebal. Untuk warna yang tersedia: hitam, krem, kuning, merah, oranye dan hijau. Konsumen dapat membeli tali tambahan dari enam opsi berbeda.

BACA JUGA: Vespa Racing Sixties GTS 300 HPE Seharga Honda Brio

Dilansir Uzone.id dari Tech Radar, saat ini belum jelas warna yang tersedia di tiap-tiap negara mungkin akan berbeda. Kemungkinan tidak ada bezel pada arloji, dan layarnya mungkin sedikit melengkung ke tepi, mirip dengan Oppo Watch.

Pengisian daya untuk Xiaomi Mi Watch membutuhkan waktu dua jam. Meskipun cukup lambat, namun perangkat ini bisa dipakai selama dua minggu berturut-turut.

Jam tangan pintar ini punya layar AMOLED 1,39 inci resolusi 454 × 454 piksel dan punya kecerahan 450 nits dan dilindungi Gorilla Glass 3.

Xiaomi Mi Watch terdapat 117 mode olahraga yang bekerja dengan GPS internal jika diperlukan. Artinya, tidak perlu pasang jam tangan pintar ini dengan smartphone saat berlari atau aktivitas lainnya. Mi Watch mampu menahan air hingga 5 ATM.

Beberapa sensor ditambahkan, seperti untuk mengukur detak jantung, saturasi oksigen darah (SpO2), yang bisa mencegah Happy Hypoxia yang juga disebut-sebut sebagai gejala Covid-19. Selain itu, sensor untuk melacak tekanan dan ketinggian udara, serta terdapat NFC dengan kontrol suara, seperti dilansir Techno Sports.

Mirip dengan Mi Bands, Mi Watch memiliki baterai berkapasitas 420 mAh yang mampu bertahan hingga 16 hari dan membutuhkan pengisian daya selama 2 jam.

Bluetooth 5.0 untuk konektivitas dan telah mengintegrasikan asisten suara Amazon Alexa.

Meskipun belum ada detail resmi Xiaomi Mi Watch, namun harganya sudah ditetapkan sekitar USD99 atau sekitar Rp1,4 jutaan (Rp14.830 per USD1).

Belum ada laporan Xiaomi Mi Watch akan dipasarkan di Indonesia. Namun, pasar Eropa sudah dipastikan akan mendapat jam pintar ini. 

VIDEO Tips Jago Main Game Among Us - Dijamin jadi Impostor/Crewmate Panutan!!

populerRelated Article